Enter your keyword

Penyelenggaraan ICASS 2016 di Kampus ITB Jatinangor

Jatinangor.itb.ac.id – (Rabu, 07/12/2016)

Kampus ITB Jatinangor mendapat kehormatan menjadi tempat diselenggarakannya 2nd International Conference on Acturial Science and Statistics (ICAAS) pada bulan Desember 2016.  Kegiatan ICASS kali ini merupakan konferensi yang kedua di tahun 2016 dan selanjutnya akan di selenggarakan tiap dua tahun sekali, bertempat sesuai dengan kesepakatan bersama yaitu perguruan tinggi yang menyelenggarakan Program Studi Aktuaria.

ICASS 2016 yang kedua ini diselenggarakan di Gedung Kuliah Umum 2 Lantai 3 Kampus ITB Jatinangor pada tanggal 5 dan 6 Desember 2016. Dimulai pada pukul 07.00 s.d. 17.00 WIB. Diikuti oleh peserta dari Institut Teknologi Bandung, Politeknik Harapan Bersama, PT. Asuransi Jiwasraya (Persero), Universitas Padjadjaran, UIN Sunan Gunung Jati, Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, PT. Integra Sistem Optima, Universitas Diponegoro, Universitas Islam Indonesia, Islamic University of Indonesia, Widya Mandira Chatolic University, Universitas Udayana, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Universitas Muhammadiyah Purwokerto, Universitas Singaperbangsa Karawang, PT. Reasuransi Indonesia Utama, Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Tanjungpura, Biofarma, serta perguruan tinggi negeri/swasta lainnya.

Tujuan dari ICASS 2016 adalah untuk menyatukan para ilmuwan terkemuka dari komunitas Aktuaria dan Statistik Internasional dan untuk menciptakan dan meningkatkan pertukaran kolaborasi ilmiah antara peneliti, mahasiswa dan praktisi industri, yang mengembangkan dan menerapkan alat-alat matematika, statistik dan komputasi untuk memahami fenomena di berbagai bidang yang melakukan penggalian data, keuangan, asuransi, analisis time series, biologi, ilmu lingkungan dan sebagainya.

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.