Grup Musik “Sekar Cai Jati” Tampil Perdana Sambut Alumni di Kampus ITB Jatinangor
Eksistensi Institut Teknologi Bandung sebagai lembaga pendidikan tinggi dalam menjalankan aktivitas akademik tertuang di dalam misi ITB. Misi tersebut merupakan deskripsi terhadap apa yang dilakukan, untuk siapa, serta bagaimana fungsi tersebut dilaksanakan dan menjelaskan mengapa diadakan di Kampus ITB. Isi dari misi ITB adalah menciptakan, berbagi dan menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan kemanusiaan serta menghasilkan sumber daya insani yang unggul untuk menjadikan Indonesia dan dunia lebih baik. Hal ini dapat diwujudkan asalkan semua sivitas akademika ITB mampu mengekspresikan visi, misi, nilai dan sasaran dalam sikap dan perilaku sehari-hari.
Dalam rangka melestarikan budaya nusantara serta mewujudkan salah satu misinya ITB di bidang seni, Direktorat Eksekutif Kampus ITB Jatinangor mengekspresikan seni sebagai bagian dari aktivitas akademikanya. Saat ini terdapat beberapa alat musik seperti gamelan sunda, angklung, dan peralatan marching band yang belum semuanya dimanfaatkan. Untuk itu, sesuai arahan pimpinan, pada bulan september 2015 dibentuklah Grup Seni Karawitan Civitas Akademika Kampus ITB Jatinangor yang disingkat “Sekar Cai Jati”. Grup ini dibentuk untuk memanfaatkan alat-alat musik gamelan sunda (degung) yang lebih dulu ada, serta mempelopori dibentuknya grup lain dengan alat musik yang berbeda pula.
Tanggal 8 november 2015, grup “Sekar Cai Jati” mendapat kehormatan untuk mengisi acara pentas seni acara “Alumni Home Coming SITH 2015” di Gedung Labtek 1A Kampus ITB Jatinangor. Tampil perdana di hadapan 50 orang alumni SITH ITB, setiap personel berusaha tampil percaya diri dan menyuguhkan hasil terbaik dari latihan keras mereka selama ini. Selesai acara setiap personel Grup “Sekar Cai Jati” mendapat apresiasi dari Dekan SITH Dr. I Nyoman Pugeg Aryantha dan Kasubdit Kerjasama dan Pemantauan Lingkungan Kampus ITB Jatinangor Dr. Sony Heru Sumarsono.
Pertunjukan ini sengaja ditampilkan disela-sela acara “Alumni Home Coming SITH 2015” sebagai sarana untuk membangkitkan rasa memiliki terhadap seni dan budaya bangsa Indonesia khususnya seni budaya Sunda.