Direktorat Eksekutif Kampus ITB Jatinangor bersama UPT K3L mengadakan Simulasi Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN)
Jatinangor.itb.ac.id – (Jumat, 28/04/2017)
Kesiapan pegawai dalam menyikapi bencana alam seperti kebakaran, gempa bumi harus sangat diwaspadai, karena keselamatan di dalam bekerja sangat diutamakan. Gempa bumi merupakan suatu bencana yang bisa terjadi sewaktu-waktu dan tidak bisa diprediksi sebelumnya. Sebagai informasi bahwa Indonesia merupakan salah satu negara yang rawan akan gempa.
Peduli pada keselamatan kerja pegawai, Direktorat Eksekutif Kampus ITB Jatinangor bersama UPT Keamanan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja dan Lingkungan (K3L) ITB mengadakan simulasi terjadinya gempa bumi. Kegiatan tersebut diselenggarakan Hari Jumat, 28 April 2017 pukul 11.00 WIB – selesai dengan simulasi gempa dipusatkan di Gedung Utama, Asrama, Labtek 1A dan 1B.
Simulasi diawali dengan bunyi sirine, tidak lama berselang semua pegawai menyelamatkan diri masing-masing. Para pimpinan dan pegawai berhamburan keluar gedung menuju tempat berkumpul. Saat semua telah berkumpul panitia memberikan arahan seharusnya yang dilakukan pada saat terjadi gempa.
Terlampir standar simulasi bencana gempa bumi yang berlaku di ITB:
No Comments