Sosialisasi Kemahasiswaan di ITB Kampus Jatinangor
Direktorat Kemahasiswaan ITB melaksanakan kegiatan “Sosialisasi Kemahasiswaan” di Auditorium GKU II ITB Kampus Jatinangor pada tanggal 21 Januari 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan kebijakan dan peraturan organisasi kemahasiswaan serta program-program dari Direktorat Kemahasiswaan ITB. Perwakilan dari setiap Ormawa ITB menjadi peserta dalam kegiatan ini.
Acara dibuka dengan sambutan yang disampaikan oleh Direktur Direktorat Kemahasiswaan ITB, Dr. G. Prasetyo Adhitama, S,Sn., M.Sn. Selain itu, kegiatan ini turut mengundang Kasubdit Beasiswa, Kasubdit Organisasi Mahasiswa dan Pengembangan Prestasi, Kasubdit Pengembangan Profesi dan Kewirausahaan Mahasiswa, Kasubdit Akademik, Kemahasiswaan dan Humas Kampus Jatinangor, Kasubdit Akademik dan Kemahasiswaan Kampus Cirebon, serta Kepala Sekretariat dan ULT ITB.
Dalam acara ini, dipaparkan beberapa hal terkait Direktorat Kemahasiswaan ITB, dimulai dari struktur direktorat kemahasiswaan, program bidang ormawa dan pengembangan prestasi mahasiswa, alur-alur perizinan berkegiatan dan pengajuan bantuan dana pengabdian kepada masyarakat, orientasi studi mahasiswa dan perizinannya, penghargaan mahasiswa, dan beasiswa. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara para peserta dengan pihak Direktorat Kemahasiswaan ITB.
Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan dapat mensinergikan dan menyelaraskan kebutuhan mahasiswa ITB dengan peraturan yang berlaku di kampus.
Dokumentasi: