Uji Coba Ujian Sistem Hybrid/Bauran Berintegritas Tinggi yang Berbasis Smartphone di ITB Kampus Jatinangor
Uji coba ujian hybrid/bauran berintegritas tinggi yang berbasis smartphone ini dilaksanakan oleh Direktorat Pengembangan Pendidikan (Ditbangdik) ITB di Gedung Serba Guna (GSG) Kampus ITB Jatinangor pada Hari Jumát tanggal 8 April 2022.
Edunex.itb.ac.id merupakan Learning Management System (LMS) yang diadopsi oleh Direktorat Pengembangan Pendidikan dengan tujuan jangka panjang untuk memudahkan semua sivitas akademika (khususnya dosen) dalam melaksanakan berbagai aktivitas pengajaran. Melalui platform ini, Dosen ITB dapat menyelenggarakan perkuliahan secara daring atau bauran, membuka forum diskusi, memberikan tugas, menyelenggarakan ujian, dan mendapatkan informasi serta hasil analisis aktivitas akademik lainnya.
Direktur Bidang Pengembangan Akademik ITB, Yusep Rosmansyah, S.T, M.Sc., Ph.D. mengatakan bahwa untuk menyempurnakan proses pengembangan LMS Edunex diperlukan beberapa tahap pengujian, salah satunya dengan uji coba ujian hybrid (UTS-UAS) untuk menciptakan ujian yang berintegritas dan bebas dari kecurangan. Uji coba sistem ini dilakukan secara luring dengan bantuan petugas yang menangani kegiatan teknis (proktor). Aplikasi LMS Edunex yang digunakan pada ujian ini akan menjadi server dan smartphone mahasiswa sebagai client. Sistem ujian ini kemudian akan digunakan untuk melaksanakan ujian yang berintegritas tinggi di lingkungan ITB.
Link video; Klik disini
Dokumentasi: