Kuliah Umum tentang Keamanan Informasi
Jatinangor, 15 April 2015. Dalam rangka Kerjasama di Bidang Pendidikan, Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) mengadakan kuliah umum (Studium Generale) di Gedung Cyber Security ITB Kampus Jatinangor, Rabu (15/4/2015).
Acara ini dimulai dengan sambutan dari Ir. Yudi Satria Gondokaryono, M.Sc. Ph.D selaku Direktur ITB-Korea Cyber Security R&D Center yang sekaligus memberikan kuliah umum dengan tema “Keamanan Informasi (Information Security @ ITB)”.
Acara dilanjutkan dengan menghadirkan pembicara lainnya yaitu Dr. Ir. Rinaldi Munir, MT., yang menjelaskan tentang Kriptografi dan Steganografi untuk Keamanan Informasi.
Kuliah Umum ini dihadiri oleh 150 mahasiswa STIK, mahasiswa ITB dan undangan lainnya.
Untuk materi dari kuliah umum tersebut dapat diunduh disini :
– Keamanan Informasi
– Pengenalan Kriptografi Untuk Keamanan Informasi