Enter your keyword

Kegiatan CDT Tahap 2 di ITB Kampus Jatinangor

Kegiatan CDT Tahap 2 di ITB Kampus Jatinangor

Direktorat Kemahasiswaan ITB kembali mengadakan kegiatan Character Development Training (CDT) di ITB Kampus Jatinangor pada tanggal 4-5 Februari 2023. Kegiatan CDT Tahap 2 ini dilaksanakan di GKU 1 dan 2, Gedung D, serta Gedung Utama. CDT merupakan salah satu kegiatan penerimaan mahasiswa yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa baru ITB yang bertujuan untuk memberikan pendalaman karakter AIR (Adaptif, Integritas dan Rendah Hati) serta pengenalan kehidupan perkuliahan kepada para mahasiswa. Selain itu, CDT Tahap 2 ini juga merupakan seri lanjutan dari CDT tahap 1 yang telah dilaksanakan pada awal semester tahun lalu.

CDT Tahap 2 dirancang dengan konsep yang lebih interaktif guna memberikan kesan yang tidak monoton kepada para peserta. Action Learning digunakan sebagai metode dan konsep dalam pembawaan materi, dimana para peserta harus menyelesaikan project-project kecil yang diberikan oleh para trainer. Project-project ini antara lain Kenali Masalahmu, Perjelas Idemu, Perluas Wawasanmu, dan Temukan Fakta Masalahmu. Tujuan dari dilaksanakannya project ini adalah untuk memberikan arahan kepada mahasiswa dalam mengatasi segala permasalahan yang dialami. Beberapa permasalahan yang harus mereka hadapi pada kegiatan ini adalah manajemen prioritas, manajemen sosial, dan manajemen emosi.

Kegiatan ini diharapkan dapat mengembalikan semangat mahasiswa untuk kembali beraktivitas baik secara akademik ataupun nonakademik serta mengembangkan kemampuan dan nilai yang mereka miliki.

Dokumentasi: