Antusiasme Pengunjung di Stand Multikampus ITB Warnai Acara Open House Pendidikan
Jatinangor.itb.ac.id – (Senin, 30/01/2017)
Open House Pendidikan ITB kali ini merupakan lanjutan dari open house yang diselenggarakan di bulan Desember 2016 yang lalu. Bertujuan untuk memberikan informasi mengenai tata cara masuk Program Sarjana (S1), Program Magister (S2) dan Program Doktor (S3) di Institut Teknologi Bandung. Open house tahun 2017 diselenggarakan tanggal 27 Januari 2017, bertempat di Aula Barat dan Aula Timur. Dibuka pukul 8.00 WIB dan ditutup pukul 17.00.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Direktur Prof.Dr.Ir. Mindriany Syafila, MS selaku Direktur DEKTM dan sekaligus mempresentasikan informasi mengenai sosialisasi SNMPTN dan SBMPTN tata cara masuk di Institut Teknologi Bandung.
Presentasi dilanjutkan dengan penjelasan dari FMIPA, STEI, SAPPK, SF, FTTM, FTSL, FSRD, FTI, SBM, FITB, FTMD, SITH bertempat di Aula Barat dan Aula Tmur ITB. Tiap Fakultas/Sekolah mempsersentasikan Program apa studi apa saja di tiap fakultas/sekolah, dunia kerja setelah lulus, akreditasi program studi, kurikulum, fasilitas lab, pertukaran pelajar, kunjungan industri, dan lain-lain.Setiap akhir dilaksanakan tanya jawab. Kegiatan ini sangat baik pagi para peminat yang akan masuk di Institut Teknologi Bandung.
Kampus ITB Jatinangor dan Kampus Cirebon mengikuti kegiatan open house. Menjelaskan mengenai multi kampus. Pengunjung yang datang di multikampus diantaranya SMA sekitar kota Bandung, Bogor, Tasikmalaya, Purwakarta, Depok, Bekasi, Jakarta, Cimahi, Indramayu, dan Cirebon.
Berita terkait klik disini
No Comments